Kwanyar Kampung Kerupuk



Penamaan Kempung Kerupuk di Desa Kwanyar Barat

            Dari data yang tersaji, rata-rata masyarakat banyak yang berspesialisasi pada kegiatan yang erat berhubungan dengan pengolahan hasil laut terutama udang. Output akhir berupa produk unggulan Desa Kwanyar Barat yakni Krupuk Udang dan Petis udang dengan harga yang relative terjangkau. Sebagai desa yang memiliki letak geografis di sekitar pesisir, potensi local yang dapat dimanfaatkan di Desa Kwanyar Barat tidak akan bisa dipisahkan dari keindahan pantai dan olahan sumber daya laut dari sisi kuliner.
Sesuai dengan dua program utama yang diusung oleh Kelompok KKN 06 yang tersentral pada pengembangan potensi di Kwanyar Barat yakni ‘Wisata Kampung Krupuk’ dan pemanfaatan Biogas untuk memasak dapat dioptimalkan pemanfaatannya sehingga berdampak pada naiknya pendapatan masyarakat Desa Kwanyar Barat.
Pengurusan Pirt
Dari delapan dusun yang ada, semuanya memiliki kemampuan yang sama memproduksi produk unggulan dalam hal kuliner yakni krupuk udang dan petis udang. Berdasarkan sisi supply, seluruh produksi dari masing-masing dusun tentu melebihi kapasitas konsumsi masyarakat sehingga sisanya bisa dijual untuk mendapatkan penghasilan. Satu lagi komoditas unggulan yang ada di Desa Kwanyar Barat namun hanya diproduksi oleh satu dusun yakni Dusun Masjid Selatan.


Desain dan Packaging yang menarik dan lebih awet

Hal ini merupakan sebuah potensi yang harus digali lebih lanjut untuk meningkatkan nilai tambahnya baik dari sisi packaging atau kemasan dan alternative olahan produk. Selain itu, program lain yang diusung oleh Kelompok KKN 06 adalah mendaftarkan izin secara resmi untuk produk kerupuk udang agar memiliki nilai jual lebih tinggi. Setelah dua komponen mengenai packaging dan izin sudah terpenuhi maka tahap selanjutnya adalah koordinasi mahasiswa dengan masyarakat setempat yang berprofesi mayoritas sebagai pembuat krupuk udang untuk menjadikannya sebagai tempat pariwisata kuliner yang menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar